ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA TN. Y KHUSUSNYA TN. Y DENGAN STROKE DI RT. 02 RW. 02 KELURAHAN GEDONG KECAMATAN PASAR REBO JAKARTA TIMUR
DOI:
https://doi.org/10.36971/keperawatan.v1i1.24Keywords:
stroke, rikesdas, asuhan keperawatan keluargaAbstract
Asuhan keperawatan keluarga adalah suatu rangkaian kegiatan yang diberikan melalui
praktik keperawatan dengan sasaran keluarga. Asuhan ini bertujuan untuk menyelesaikan
masalah kesehatan yang dialami keluarga dengan menggunakan pendekatan proses
keperawatan. Secara umum, tujuan asuhan keperawatan keluarga adalah ditingkatkannya
kemampuan keluarga dalam mengatasi masalah kesehatannya secara mandiri. Hasil Riset
Kesehatan Dasar (RIKESDAS) tahun 2007 menunjukan bahwa angka kejadian stroke di
Indonesia sebesr 6% atau 8,3 per 1.000 penduduk dan yang telah didiagnosis oleh tenaga
kesehatan adalah 6 per 1.000 penduduk. Hal ini menunjukan sekitar 72,3% kasus stroke di
masarakat telah di temukan oleh tenaga kesehatan. Angka kejadian stroke tertinggi ditemukan
di Aceh (16,6 per 1.000 penduduk) dan terendah di Papua (3,8 per 1.000 penduduk). Data
tersebut menunjukan bahwa di Indonesia, jumlah rata-rata dalam setiap 1.000 penduduk,
terdapat 8 orang yang menderita stroke. Menurut Yayasan Stroke Indonesia tahun 2007, angka
kejadian stroke mencapai 63,52% per 100.000 pada kelompok usia 65 tahun ke atas. Hal ini
merupakan angka yang cukup besar dan mengkhawatirkan. Populasi target dalam penelitian ini
adalah Klien bernama Ny. Y berusia 57 tahun dengan pendidikan terakhir SD, pekerjaan
wiraswasta, bertempat tinggal di Jl. H. Taiman RT. 02 RW 02, Kelurahan Gedong Kecamatan
Pasar Rebo Jakarta Timur. Hasil dari review didapatkan : gangguan mobilisasi fisik pada
keluarga Tn.Y khususnya Tn.Y berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga untuk merawat
anggota keluarga dengan Stroke, resiko penurunan curah jantung pada keluarga Tn.Y
khususnya Tn.Y berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga
dengan Hipertensi.